Rabu, 26 Maret 2014

Teori Organisasi Umum 2

1.      Sebutkan & jelaskan macam - macam sistem perekonomian !
Jawab : Macam - macam sistem perekonomian dapat dibagi sebagai berikut :
1.      Sistem Ekonomi Tradisional
Sistem ekonomi tradisional merupakan sistem ekonomi yang diterapkan oleh masyarakat tradisional secara turun temurun dengan hanya mengandalkan alam dan tenaga kerja.

Ciri dari sistem ekonomi tradisional adalah :
1. Teknik produksi dipelajari secara turun temurun dan bersifat sederhana.
2.      Hanya sedikit menggunakan modal.
3.  Pertukaran dilakukan dengan sistem barter (barang dengan barang).
4.      Belum mengenal pembagian kerja.
5.      Masih terikat tradisi.
6. Tanah sebagai tumpuan kegiatan produksi dan sumber kemakmuran.

2.      Sistem Ekonomi Kapitalis (Pasar)
Sistem ekonomi kapitalis adalah suatu kegiatan perekonomian yang sepenuhnya diatur dan dipengaruhi oleh penjual dengan kekuatan penawaran dan pembeli dengan kekuatan permintaan.

Adapun ciri-ciri sistem ekonomi kapitalis adalah:
1.      Hak milik individu diakui.
2.      Swasta sebagai pelaku ekonomi.
3.      Pemerintah sebahai pengawas.
4.      Ekonomi diatur oleh kekuatan pasar dan uang.

3.      Sistem Ekonomi Sosialis (Terpusat)
Sistem ekonomi sosialis adalah sistem ekonomi yang dikendalikan oleh pemerintah pusat dan rakyat hanya menjalankan peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Adapun ciri-ciri sistem ekonomi sosialis adalah:
1.      Perencanaan ekonomi dilakukan secara terpusat.
2.      Seluruh sumber daya alam dikuasai negara.
3.      Seluruh anggota masyarakat bekerja untuk negara.
4.      Hak-hak pribadi tidak diakui.

4.      Sistem Ekonomi Campuran
Sistem Ekonomi Campuran adalah gabungan antara sistem ekonomi terpusat dengan sistem ekonomi kapitalis dengan tujuan untuk dapat menciptakan persamaan hak dan menjaga perekonomian berkembang secara stabil.

Adapun ciri-ciri ekonomi campuran adalah:
1.  Terdapat peranan perorangan, swasta dan pemerintah untuk melakukan kegiatan ekonomi.
2. Pemerintah menangani sektor-sektor ekonomi yang menguasai kepentingan masyarakat secara umum.

2.      Apa yang dimaksud permintaan dan penawaran ?
Jawab : Permintaan adalah jumlah barang atau jasa yang ingin dan mampu dibeli oleh konsumen, pada berbagai tingkat harga, dan pada waktu tertentu.
              Penawaran adalah jumlah barang atau jasa yang tersedia dan dapat dijual oleh penjual pada berbagai tingkat harga, dan pada waktu tertentu.


3.   Apa yang anda ketahui tentang hukum permintaan dan hukum penawaran dan sebutkan faktor - faktor yang mempengaruhi !
Jawab : Hukum Permintaan adalah hukum yang menjelaskan tentang adanya hubungan yang bersifat negatif antara tingkat harga dengan jumlah barang yang diminta. Apabila harga naik jumlah barang yang diminta sedikit dan apabila harga rendah jumlah barang yang diminta meningkat. Dengan demikian hukum permintaan berbunyi:
     “Semakin turun tingkat harga, maka semakin banyak jumlah barang yang tersedia diminta, dan sebaliknya semakin naik tingkat harga semakin sedikit jumlah barang yang bersedia diminta.”


Faktor-Faktor yang Memengaruhi Tingkat Permintaan :
1.      Harga barang itu sendiri
2.      Harga barang substitusi (pengganti)
3.      Harga barang komplementer (pelengkap)
4.      Jumlah Pendapatan
5.      Selera konsumen
6.      Intensitas kebutuhan konsumen
7.      Perkiraan harga di masa depan
8.      Jumlah penduduk

Hukum Penawaran adalah bahwa semakin tinggi harga, jumlah barang yang ditawarkan semakin banyak. Sebaliknya semakin rendah harga barang, jumlah barang yang ditawarkan semakin sedikit. Inilah yang disebut hukum penawaran. Hukum penawaran menunjukkan keterkaitan antara jumlah barang yang ditawarkan dengan tingkat harga. Dengan demikian bunyi hukum penawaran berbunyi:
     "Semakin tinggi harga, semakin banyak jumlah barang yang bersedia ditawarkan. Sebaliknya, semakin rendah tingkat harga, semakin sedikit jumlah barang yang bersedia ditawarkan.”

Faktor-faktor yang Memengaruhi Penawaran :
1.      Harga barang itu sendiri
2.      Harga barang pengganti
3.      Biaya produksi
4.      Kemajuan teknologi
5.      Pajak
6.      Perkiraan harga di masa depan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar